4 Makanan Khas Malang Paling Enak dan Legendaris, Kamu Wajib Coba Nih Bestie
Kota Malang, terletak di Jawa Timur, Indonesia, bukan hanya terkenal dengan pesona alamnya yang memukau, tetapi juga dengan hidangan lezat yang telah menjadi warisan kuliner khas Malang. Dalam artikel ini, kami akan membahas empat makanan khas Malang yang paling enak dan legendaris. Jika kamu berkunjung ke Malang, jangan lupa mencicipi hidangan-hidangan ini!
1. Bakso Malang

Bakso Malang tentunya sangat terkenal seantero Indonesia. Karena rasanya yang enak, pasti akan di sukai oleh semua orang.
Nah jika kamu sedang berada di Malang, kamu wajib coba nih bakso aslinya.
Disini Kamu bisa menemukan kedai yang menyediakan bakso yang terkenal di Malang, seperti Bakso President.
Kedai yang berdiri sejak tahun 1977 ini berada tepat di samping rel kereta aktif jurusan Surabaya-Malang, jadi kalau kamu berkunjung ke sini maka akan ada sensasi tersendiri saat asyik melahap seporsi bakso hangatmu.
2. Rawon

Terbuat dari daging dengan cita rasa yang sangat enak, tentunya kamu wajib mencoba untuk menyantapnya.
Nah, di sini terdapat referensi rawon enak di Kota Malang, yaitu Rawon Nguling Malang.
Kuliner satu ini sudah eksis sejak tahun 1983. Sesuai dengan namanya, makanan ini berasal dari Kecamatan Nguling, Kabupaten Pasuruan, Jawa Timur.
3. Nasi pecel

Nasi pecel sendiri terdiri dari nasi yang ditemani dengan rebusan sayur segar, siraman sambal kacang dan peyek.
Sedangkan, untuk sayurannya berupa tauge, kacang panjang, kangkung, dan daun kemangi. Dengan racikan bumbu cita rasa khas tradisional Indonesia nan bergizi, nasi pecel cocok disantap untuk sarapan pagi.
Salah satu nasi pecel yang terkenal dan legendaris di Malang ialah Pecel Kawi 1975.
4. Ronde Titoni

Dinginnya Malang cocok ditemani dengan hangatnya kuliner yang satu ini, wedang ronde. Wedang dalam istilah kuliner Jawa merupakan segala bentuk minuman panas yang terbuat dari air rebusan jahe, serai dan gula Jawa.
Makanya, kamu ketika berlibur ke sini pun wajib mencoba menikmati ronde titoni ini.
Saat berkunjung ke Malang, pastikan kamu mencoba keempat hidangan legendaris ini. Kuliner khas Malang akan memberikan pengalaman kuliner yang tak terlupakan.
sumber : https://www.moeslimchoice.com/daerah/96710595464/5-makanan-khas-malang-paling-enak-dan-legendaris-kamu-wajib-coba-nih-bestie?page=2
Post Comment