Lalapan Yang Wajib Kamu Kunjungi, Saat Kamu Berkunjung Ke Malang
Lalapan, hidangan sederhana yang tak pernah kehilangan pesonanya di lidah pecinta kuliner Indonesia. Kombinasi segar dari sayuran mentah yang diolah dengan bumbu khas membuatnya menjadi teman setia nasi hangat. Bagi Anda yang berada di Malang dan tengah mencari lalapan yang lezat, berikut adalah lima tempat yang wajib Anda kunjungi:
1. Warung Lamongan Cak Rie

Pilihan warung lalapan terkenal di Kota Malang di Jalan W.R Supratman No.26 Rampal Celaket, Klojen. Banyak pilihan lauk yang bisa dipilih dengan sajian sambalnya yang nampol banget. Bila ingin mencoba rasa sajian makanannya yang enak, kamu bisa datang mulai pukul 11.00 hingga 00.00 WIB alias tengah malam.
Selalu buka setiap hari, warung makan ini bisa jadi solusi saat lapar malam hari. Warung makan ini tidak pernah sepi pengunjung karena selain lauk dan sambalnya enak, tapi juga harganya yang ramah untuk mahasiswa.
2. Lalapan Cak Midi

Ini nih warung makan yang jadi langganan mahasiswa di Kota Malang. Lalapan Cak Midi merupakan warung sederhana yang berada di Kota Malang, walaupun hanya warung sederhana, Lalapan Cak Midi tidak kalah enak dan yang lebih penting lagi adalah harganya sangat ramah di kantong.
Menu yang ditawarkan warung legendaris ini adalah belut, ayam goreng, udang, ikan mujair, jamur dan tahu tempe. Warung lalapan Cak Midi ini berlokasi di Jalan Cengger Ayam No.6 Jatimulyo, Lowokwaru, Malang dan tidak pernah sepi
3. Cak Tomo Seafood

Sesuai namanya, warung lalapan terkenal di Kota Malang ini banyak menyajikan menu andalan yaitu seafood. Beberapa lauk yang bisa dipilih antara lain seperti kepiting, udang, cumi dan berbagai macam ikan. Pilihan bumbunya juga bervariasi seperti saus mentega, saus asam atau hanya direbus saja sudah enak.
Bila tidak suka seafood, warung makan ini juga menyediakan lauk lainnya seperti ayam, lele dan bebek. Buka mulai pukul 11.00 – 00.00 WIB, warung makan lezat ini akan tersedia setiap hari untuk kamu yang ingin mencobanya.
Baca Selengkanya: Gak Perlu Jauh Jauh Ke Korea, Ini Dia Restoran Korea Yang Ada Di Malang – Info Malangan
4 .Warung Lalapan Gulunggung Anggraini

Sebelumnya warung Lalapan Gulunggung Anggraini bernama Mbak Evi. Menu yang disediakan adalah lalapan bandeng, ikan mujair, ayam, ikan tongkol, ikan pari, usus ayam, empela ati, telur, tahu, tempe dan terong. Sambalnya yang mantap membuat warung ini tetap selalui dikunjungi oleh penggemar setianya. Tempatnya berada di Jalan Bukit Barisan Kav. 1A, Malang.
5. Lalapan Purnama

Siapa sih yang gak tau lalapan yang satu ini, Lalapan purnama yang berlokasi di Jl. Melati No.126, Jatimulyo, Kec. Lowokwaru, Kota Malang, Jawa Timur ini sangat digemari oleh warga malang, Menu yang disediakan ada Bebek, Ayam, dan masih banyak lagi, Sambel yang ada di lalapan purnama ini banyak yang suka, Pasti dijamin ketagihan kalau mampir kesini
Dengan berbagai pilihan yang menggiurkan tersebut, tak ada alasan untuk melewatkan sensasi makan lalapan di Malang. Nikmati kelezatan sederhana namun memikat ini di salah satu dari lima tempat rekomendasi di atas, dan biarkan lidah Anda terbuai oleh kelezatan Malang yang khas.
Post Comment