×

Rekomendasi Wisata Yang Cocok Buat Liburan Di Malang

Malang tidak pernah kehabisan tempat wisata menarik untuk dikunjungi. Selain udaranya yang sejuk, kota ini juga menawarkan berbagai destinasi wisata yang unik dan cocok untuk liburan keluarga atau teman. Berikut adalah rekomendasi wisata di Malang yang wajib kamu coba:

1. Everland Malang

Credit From: Muhammad Firnanda

Everland Malang merupakan destinasi wisata yang menawarkan berbagai wahana dan aktivitas menarik. Tempat ini cocok untuk dikunjungi bersama keluarga atau teman-teman. Di Everland Malang, kamu bisa menikmati wahana permainan seperti roller coaster, bianglala, dan berbagai permainan air. Selain itu, ada juga area taman yang indah dan asri, cocok untuk bersantai dan piknik.

Berlokasi di Jl. Raya Coban Glothak, Area Hutan, Dalisodo, Kec. Wagir, Kabupaten Malang

2. Piataland

Credit From: Denny Lesmana

Piataland adalah taman rekreasi yang menggabungkan konsep cafe dengan berbagai wahana permainan. Tempat ini memiliki berbagai spot foto yang instagramable, selain cafe dan wahana permainan ada juga skate park yang cocok buat kamu suka skatebord nih.

Berlokasi di Jl. Galunggung No.51, Gading Kasri, Kec. Klojen, Kota Malang

3. Malang Skyland

Credit From: Dewi Andarwati

Malang Skyland adalah destinasi wisata baru yang menawarkan pemandangan indah dari ketinggian. Tempat ini memiliki beberapa wahana seperti sky bridge, sky bike, dan berbagai spot foto dengan latar belakang pegunungan. Malang Skyland cocok untuk kamu yang suka dengan aktivitas yang menantang adrenalin sekaligus menikmati keindahan alam Malang dari ketinggian.

Berlokasi di Leban, Tawangargo, Kec. Karang Ploso, Kabupaten Malang

4. Tlogo Land

Credit From: Taufiq

Tlogo Land adalah tempat wisata alam yang menawarkan suasana tenang dan asri. Di sini, kamu bisa menikmati keindahan danau yang jernih, berkeliling dengan perahu, atau sekadar berjalan-jalan menikmati udara segar. Tlogo Land juga menyediakan area camping dan outbond untuk kamu yang ingin menghabiskan lebih banyak waktu di alam.

Berlokasi di Jl. Telogorejo, RT.01/RW.11, Wonorejo, Lawang, Tlogorejo, Wonorejo, Kec. Lawang, Kabupaten Malang

Liburan di Malang memang selalu memberikan pengalaman yang menyenangkan. Dengan berbagai pilihan destinasi wisata seperti Everland Malang, Piataland, Malang Skyland, dan Tlogo Land, kamu bisa menikmati waktu bersama keluarga atau teman dengan berbagai aktivitas yang menarik dan seru. Selamat berlibur di Malang!

Post Comment