×

5 Tempat Wisata di Malang dengan Pemandangan Indah Nan Memukau

Malang adalah salah satu kota di Indonesia yang terkenal dengan keindahan alamnya. Berikut adalah lima tempat wisata di Malang dengan pemandangan indah yang memukau:

1. Pantai Ngliyep

Rekomendasi pertama ada pantai Ngliyep nih yang tentunya memiliki pemandangan yang sangat indah. Bagi sobat yang mau liburan ke pantai, sobat wajib berkunjung ke pantai ini. Karena pantai ini memiliki warna air yang biru, pasir yang putih serta air yang begitu tenang.

Untuk lokasinya berada di Desa Kedungsalam, kec. Donomulyo, kab. Malang, Jawa Timur.

2. Kebun teh Wonosari

Bagi sobat yang senang akan menikmati liburan ke kebun teh, kebun teh Wonosari yang berada di Toyomerto Lawang, Kec. Singosari, Malang saja.

Karena hamparan kebun teh yang sangat luas ini akan memanjakan mata mu nih sobat. Tak heran jika kebun teh ini banyak di kunjungi juga oleh wisatawan loh. Karena pemandangannya yang sangat indah.

3. Air Terjun Sumber Pitu

Air terjun sumber Pitu berlokasi di Krajan, Tumpang, Malang, Jawa Timur.

Tentunya air terjun ini juga menjadi salah satu air terjun yang populer loh sobat. Karena banyak wisatawan juga yang sering berkunjung ke sini. Di sini pun terdapat spot foto keren yang bisa anda dapatkan.

4. Pulau Sempu

Pulau Sempu memiliki keindahan alam yang sangat menakjubkan. Maka anda wajib nih liburan ke Pulau sempu ini. Tentunya ini menarik untuk di kunjungi nih sobat. Karena pemandangan yang indah membuat kamu pasti akan betah telah berlibur ke sini.

Adapun lokasinya berada di Desa Tambakrejo, kec. Sumbermanjing Wetan, kab. Malang.

5. Pantai Balekambang

pantai ini memiliki pemandangan yang masih alami, indah, serta gelombang nya tak begitu besar.

Adapun lokasi nya berada di Dusun Sumber Jambe, kec. Bantur, Malang.

Jadi, jika Anda merencanakan perjalanan ke Malang atau hanya ingin bermimpi sambil melihat gambar-gambar cantik ini di Instagram, pastikan untuk mencoba mengunjungi beberapa dari tempat wisata pemandangan indah nan memukau ini. Anda tidak akan kecewa!

Post Comment