×

CAFE HITS DI BATU

CAFE HITS DI BATU

Tempat ini bernama Concrete Batu Cafe, sebuah tempat nongkrong baru di Batu, Jawa Timur yang cocok buat quality time bersama teman, kerabat dan keluarga tercinta. Hadirnya Cafe Concrete ini tentu menambah referensi tempat nongkrong untuk anda bila sedang berkunjung ke kota Batu di Jawa Timur.

Apa itu Concrete Batu

Concrete Cafe merupakan salah satu objek wisata kuliner di Batu yang baru viral diberbagai media sosial. Tempat ini memang tergolong masih sangat baru, karena baru dibuka pada awal bulan Juli 2021 kemarin. Conccrete Batu ini hadir menawarkan konsep cafe indoor dan outdoor dengan menyajikan view dari ketinggian. Tempatnya cukup luas, nyaman dan fasilitasnya juga sudah memadai.

Sumber Instagram:@joe_the_outlaws

Alamat

Alamat Concrete Batu Cafe berada di daerah Jl. Semeru, Punten, Kec. Bumiaji, Kota Batu, Jawa Timur. Mengenai Jam Operasional / Jam Buka, Cafe Concrete Bumiaji Batu dibuka mulai pukul 12.00 – 19.30 WIB pada setiap harinya. Berjarak sekitar 7,7 km dari pusat Kota Batu dan membutuhkan waktu perjalanan kurang lebih sekitar 18 menit saja.

Sumber Instagram:@adindaxbunga

Menu dan Harga

Disamping itu, Menu di Concrete Cafe Batu yang lengkap dan harganya juga murah tentu menjadi daya tarik tersendiri. Harganya mulai Rp 10.000 hingga Rp 25.000 saja. Menunya antara lain ada Brownies Coklat Almond, Classic Waffle, Nasi Goreng, Rice Bowl Ayam Telur Asin, Chicken Wings, Pizza, Espresso, Es Kopi Susu Concrete, Ginger Latte, Itulah Menu di Cafe Concrete Batu yang bisa kalian pesan.

Sumber Instagram:@vincentalberth

Fasilitas

Berikut fasilitas lengkap di Concrete Batu Cafe :

  • Area Parkir
  • Toilet
  • Mushola
  • Akses Wifi
  • Stop Kontak
  • Spot Foto
  • Fasilitas Protokol Kesehatan
  • dan lainnya

Mengingat masih PPKM, pengunjung diwajibkan untuk mematuhi protokol kesehatan ketika mengunjungi Cafe Concrete Batu.

Sumber Instagram:@miss.dito

Suasana

Daya tarik utama yang dimiliki Concrete Cafe Batu yakni tempatnya menyajikan view ketinggian yang begitu menawan. Sesampai disana pengunjung akan disuguhi pemandangan hijau berupa pepohonan yang rindang mengelilingi lokasi cafe dan tentunya suasananya begitu menyejukkan. Sejauh mata memandang akan tampak view kota Batu yang begitu luas serta pemandangan alam berupa hamparan perbukitan yang indah.

Sumber Instagram:@pokok.mampir

Post Comment