5 Kuliner Chinese Food Di Malang, Cocok Dikunjungi Saat Imlek
alah satu kekayaan kuliner yang patut dijajal adalah hidangan Chinese food yang memikat lidah. Jika Anda berada di Malang dan ingin merasakan cita rasa khas China, berikut adalah rekomendasi 5 tempat kuliner Chinese food terbaik yang patut Anda coba saat imlek:
1. Depot Kee Tjie

Depot Kee Tjie juga menjadi tempat kuliner chinese food yang cukup enak dan recommended untuk kamu kunjungi saat berada di Klojen. Rumah makan ini luas, Sehingga kamu bisa makan beramai ramai bersama keluarga
Lokasinya berada Jl. Zainul Arifin No.64, Sukoharjo, Kec. Klojen, Kota Malang. Menu disana sudah bisa anda nikmati mulai dari Rp30 ribuan saja. Menu yang tersedia cukup variatif seperti nasi goreng, nasi mawut, koloke, capjay, bong ja, kwetiau, aneka olahan ayam, lomi, aneka bistik, bakmi, aneka olahan kepiting, aneka olahan babi, fu yung hay dan banyak lagi lainnya.
2. Rumah Makan Gloria

Rumah makan Gloria juga menjadi salah satu tempat kuliner chinese food legendaris di Malang. Tempat ini sudah buka sejak tahun 1970. Restoran ini juga sempat mendapatkan culinary awards juara pertama sebagai the best asian restaurant Malang.
Lokasinya berada di Jalan Agus Salim No.23, Kiduldalem, Kec. Klojen, Kota Malang. Tempat makan ini memiliki area yang luas dan sangat nyaman untuk dikunjungi bersama keluarga ataupun teman-teman. Restoran ini juga menyediakan lebih dari 100 menu makanan china yang dibanderol mulai Rp20 ribuan saja, lho!
3. Depot Gang Djangkrik

Restoran chinese food rekomendasi di Malang selanjutnya adalah Depot Gang Djangkrik. Tempat makan ini mempunyai spesialis makanan China, dan telah berdiri sejak tahun 1960-an. Rumah makan ini juga telah memiliki beberapa cabang di Indonesia yakni dua di Malang, Bali dan Surabaya. Suasana ala restoran China bisa kamu rasakan saat kamu memasuki rumah makan ini.
Di restoran yang berada di Jalan Kawi Atas No.26 Gading Kasri, Kecamatan Klojen, Kota MalangÂ
Baca Selengkapnya: Rekomendasi Wisata Anti Hujan Di Malang, Dijamin Seru – Info Malangan
4. Depot Dua Satu

Depot Dua Satu juga merupakan salah satu restoran Chinese food legendaris di Kota Malang. Tempatnya bisa dikatakan tidak terlalu luas, namun menu yang ditawarkan untuk para penggemar chinese food sangat beragam dan enak, lho!
Lokasinya berada di Jalab Brigjend Slamet Riadi No.94A, Oro-oro Dowo, Kec. Klojen, Kota Malang. Ada banyak menu yang bisa anda coba disana seperti tamie, bakmie, mihun, sahohun, capjay, bistik, swie kee, dan olahan lainya.
5. Depot Kanton

Depot Kanton menawarkan berbagai menu chinese food halal dengan porsi yang sangat banyak. Menu yang ada disana juga cukup variatif, seperti nasi goreng, bakmie, kwetiau, capjay, tamie, kamar bola, aneka olahan kakap, cumi, ayam, gurami, dan lainya.
Lokasinya berada di Jl. Guntur No.21, Oro-oro Dowo, Kec. Klojen, Kota Malang. Untuk anda yang porsi makanya tidak banyak, anda bisa memesan menunya dengan porsi reguler.
Itulah 5 tempat kuliner Chinese food terbaik di Malang yang wajib Anda coba. Selamat menikmati cita rasa autentik China di tengah kota yang penuh pesona ini!
Baca Selengkapnya: Rekomendasi Wisata Kampung Di Malang, Dijamin Banyak Spot Foto Keren – Info Malangan
Source: 7 Rekomendasi Restoran Chinese Food di Malang, Cocok Dikunjungi Saat Imlek – TIMES Indonesia
Post Comment