Buka puasa merupakan momen yang dinanti-nantikan, terutama bagi mahasiswa yang menjalani hari-hari sibuk dengan jadwal perkuliahan dan aktivitas lainnya. Saat berbuka puasa, tak hanya mencari makanan yang mengenyangkan, tetapi juga menyajikan hidangan yang menggugah selera dan mudah disantap. Salah satu pilihan yang populer di kalangan mahasiswa adalah ayam geprek. Kombinasi sederhana namun lezat ini tidak hanya memuaskan perut, tetapi juga memberikan energi tambahan untuk melanjutkan aktivitas setelah berbuka.
1. Geprek Kak Rose
Mayoritas mahasiswa di Malang umumnya sudah tahu dengan warung satu ini. Meski harga makanannya terjangkau, yaitu mulai Rp10 ribuan saja, ayam geprek di sini punya rasa yang benar-benar gurih dengan bumbu yang meresap sampai ke tulang. Kamu bisa memilih aneka topping untuk ayam geprek, salah satunya adalah keju mozarella. Selain itu, Ayam Geprek Kak Rose juga menjual berbagai macam menu lainnya, mulai dari mie hingga bebek goreng serta minum-minuman kekinian yang enak Murah.
2. Ayam Goreng Nelongso
Ayam Goreng Nelongso memiliki banyak cabang di berbagai kota. Tidak hanya murah, Ayam Goreng Nelongso menyediakan berbagai varian menu, mulai dari ayam, bebek, ikan, dan lainnya. Terdapat 11 varian sambal yang bisa kamu ambil sepuasnya jika makan di tempat, seperti sambal bawang, sambal tomat, sambal mangga, sambal bajak, sambal hijau, dan masih banyak lagi.
Baca Selengkapnya: https://infomalangan.id/rekomendasi-es-coklat-di-malang-cocok-buat-buka-puasa/
3. Kapten Fried Chicken
Warung ini merupakan langganan mahasiswa di Malang karena harganya yang murah dan buka selama 24 jam. Ayam geprek di sini terkenal akan kulitnya yang krispi serta dagingnya yang masih juicy. Harganya pun hanya sekitar Rp15 ribuan per paket. Paket tersebut sudah berisi ayam geprek plus sambal, nasi, dan lalapan. Jadi, meskipun murah, rasanya tetap oke, kok, di lidah.
4. Geprek Legend
Geprek Legend terkenal dengan porsinya yang sangat banyak, menjadikannya menu incaran para mahasiswa. Geprel Legeng menyediakan menu beragam, seperti ayam geprek, ayam laos, ayam teriyaki ditemani dengan berbagai varian sambal yaitu sambal bawang, sambal ijo, sambal kemangi dan sambal tomat. Dengan harga Rp 10.000 saja, kamu bisa mendapatkan paket makanan dengan lauk pendamping dan juga minuman.
Ayam geprek adalah pilihan yang tepat untuk menu buka puasa mahasiswa. Dengan rasa yang lezat, kepraktisan dalam penyajiannya, dan kandungan nutrisi yang baik, ayam geprek memberikan energi tambahan yang dibutuhkan untuk melanjutkan aktivitas setelah berbuka. Oleh karena itu, tak mengherankan jika ayam geprek menjadi favorit di kalangan mahasiswa saat menjelang waktu berbuka puasa.