Art Gallery Di Malang Ini, Cocok Untuk Menghabiskan Waktu Bersama Pasangan
Malang Raya, sebuah kawasan yang kaya akan keindahan alam, sejarah, dan budaya, juga menawarkan kemegahan dalam dunia seni. Jika Anda seorang pecinta seni atau hanya ingin mengeksplorasi kekayaan kreatif kota ini, ada beberapa galeri seni yang harus dimasukkan dalam daftar perjalanan Anda. Berikut adalah rekomendasi lima galeri seni yang imperdible di Malang Raya:
1. Galeri Raos

Galeri Raos. Galeri ini adalah ruang kesenian plus pintu sejarah turunan dari kerja keras tiga serangkai Andri S., Djoeari S., dan M. Watoni dalam Pondok Kesenian Batu. Kelak, muncul pelukis besar dari sana seperti Koeboe Sarawan yang mengepalai kepengurusan Galeri Raos.
Di Dalam Galeri Raos ini banyak sekali karya seni yang dilahirkan dari Seniman Kota Batu itu sendiri, Kamu juga bisa berfoto dengan karya yang luar biasa sekaligus mempelajari arti dari seni itu sendiri. Berlokasi di Jalan Panglima Sudirman No.47, Ngaglik, Kecamatan Batu, Kota Batu.
2. Stupa Space

Sebanyak 24 kolektif seni menghadirkan karyanya di ruang Stupa Space tersebut. Mereka yang berekspresi melalui seni, difasilitasi secara penuh oleh UNIC Space yang merupakan platform digital melalui Pranala#1 kali ini.
Agenda ini selain pameran seni, juga diisi dengan berbagai kegiatan. Curatorial Tour, Workshop College dan Visual Mapping Berlokasi di Jalan Bendungan Sigura-Gura Barat No.20, Karangbesuki, Kecamatan Sukun, Kota Malang.
Baca Selengkapnya:Rekomendasi Tempat Joging Di Malang, Cocok Buat Yang Mau Diet – Info Malangan
3. Pethak Art Space

Pethak Art Space, Nama pethak itu berasal dari Bahasa Jawa yang berarti putih, sama seperti warna cat gedung yang didominasi warna putih. Harapannya, ruang seni di kaki Gunung Panderman ini dapat dimanfaatkan untuk berdiskusi, berkolaborasi, eksperimen, produksi, dan apresiasi antar pelaku seni
Berlokasi di Jalan Diponegoro No.45, Junrejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu.
4. Studio MataHati Ceramics

Bagi pecinta keramik, Wajib datang ke art gallery ini deh, Soalnya banyak sekali keramik yang di buat oleh Bapak Muchlis Arif.
Apalagi bentuk bangunan yang estetik membuat banyak pengunjung datang hanya sekedar berfoto atau membeli hasil karyanya, bahkan ingin belajar membuat keramik. Studio ini pun banyak peminatnya, mulai kalangan ibu-ibu, pelajar, mahasiswa, dokter, selebgram, dan turis mancanegara. Cocok untuk spot foto bareng keluarga atau pasangan.
Berlokasi di Jalan Wastu Asri, Junrejo, Kecamatan Junrejo, Kota Batu
Post Comment